Kelebihan Hafidz Qur’an

Fadhilah Al-Qur’an

1.Sesungguhnya menghafal Al Qur’an itu menambah keimanan, pada saat dia membaca Al Qur’an. “Dan apabila dibacakan kepada mereka ayat-ayat-Nya, bertambahlah keimanan mereka.” (Al Anfal: 2).
2.Orang yang hafal Al Qur’an termasuk orang yang paling baik di antara manusia dan paling mulia di antara mereka. Firman Allah Azza wa Jalla: “Kemudian Kitab itu Kami wariskan kepada orang-orang yang Kami pilih di antara hamba-hamba Kami.” (Faathir: 32). Dan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Sebaik-baik kalian adalah orang yang belajar Al Qur’an dan mengajarkannya.” (HR. Bukhari).
3.Bahwa orang yang hafal Al Qur’an dijadikan imam bagi manusia, sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam: “Orang yang menjadi imam satu kaum adalah yang paling baik bacaannya terhadap Kitab Allah.” (HR. Muslim)
4.Orang yang hafal Al Qur’an, Allah menjadikan baginya kedudukan di hati-hati manusia dan kemuliaan. “Sesungguhnya Allah mengangkat derajat beberapa kaum dengan Kitab ini dan menghinakan yang lain dengannya.” (HR. Muslim)
5.Menghafal Al Qur’an menjadikan ucapan pemiliknya selamat dan benar dan membantu lisannya lancar berbicara dan cepat mengucapkan ayat-ayat Al Qur’an.
6.Membantu terhadap kekuatan daya ingat, dimana hafalan itu bertambah padanya, serta mudah pula bagi dia menghafal apa yang dia inginkan berupa ilmu-ilmu dan faedah-faedah.
7.Menjadikan seorang pelajar memiliki kedudukan yang lebih di antara teman-teman di kelasnya -dengan izin Allah- karena Allah membuka bagi dia dengan sebab hafalannya terhadap Kalam Allah dan menjadikan dia orang yang dicintai.
8.Orang yang hafal Al Qur’an termasuk orang yang paling tinggi derajatnya di antara manusia di jannah. Dimana dikatakan kepada orang yang membaca Al Qur’an: “Bacalah dengan baik dan baguskanlah sebagaimana kamu membacanya dengan tartil pada waktu kamu di dunia. Karena sesungguhnya tempatmu tergantung pada akhir ayat yang kamu baca.” (HR. Abu Dawud dan Tirmidzi dan dia berkata: Hadits Shahih)
9.Orang yang menghafal Al Qur’an akan bersama-sama dengan malaikat yang mulia. Dari Aisyah berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Orang yang mahir membaca Al Qur’an, maka nanti akan berkumpul bersama-sama para malaikat yang mulia lagi taat, sedangkan orang yang kesulitan dan berat jika membaca Al Qur’an, maka dia mendapat dua pahala.” (HR. Bukhari dan Muslim).
10.Dari Abu Musa Al Asy’ari berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Perumpamaan orang mukmin yang membaca Al Qur’an seperti utrujjah, harum baunya dan lezat rasanya. Perumpamaan orang mukmin yang tidak membaca Al Qur’an seperti kurma, tidak berbau tetapi manis rasanya. Dan perumpamaan orang munafik yang membaca Al Qur’an seperti raihanah, harum baunya tapi pahit rasanya. Sedangkan perumpamaan orang munafik yang tidak membaca Al Qur’an seperti handhalah yang tidak ada baunya dan pahit rasanya.” (HR. Bukhari dan Muslim).
11.Sesungguhnya Al Qur’an akan memberi syafaat kepada orang yang membacanya pada hari kiamat dan memasukkannya ke dalam jannah. Dari Abu Umamah Al Bahili radhiyallahu ‘anhu ia berkata: Saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Bacalah Al Qur’an karena sesungguhnya Al Qur’an akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafaat bagi pembacanya.” (HR. Muslim)

 

 

 

Sekretariat Pondok Pesantren Tahfidz Tanbihul Ghofilin

Perumahan Bojong Depok Baru II, Kel. Sukahati, Kec. Cibinong, Kab. Bogor, Jawa Barat

Info Lebih Lanjut Hubungi Seksi Humas : Bp. Hasanuddin 087770306302

http://www.pesantrentanbihulghofilin.wordpress.com

 

Rute menuju pesantren:

Mobil Pribadi: Keluar tol sirkuit sentul, arah kanan menuju jalan raya pemda Bogor (sering disebut Pemda Cibinong), masuk Jalan Raya Sukahati, masuk Perumahan Bojong Depok Baru II ( lokasi sekitar 500m dari pintu masuk BDB II).

Kereta Api: Dari stasiun Gambir turun st. Bojong Gede, naik angkot 31 sekitar 10 menit turun di depan Ponpes.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.